Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Mie Ayam Jamur Spesial

"Sang Landep"
Mie Ayam Jamur
Makanan, Mangkuk, Mie, Asia, Cina, Ayam, Daging Domba
Bahan-bahan :
1/2 kg dada ayam boneless, rebus dg 2 lt  air. sisihkan kaldunya untuk kuah
250 gr mie kering, rebus dan tiriskan. beri minyak sayur 1 sdm, aduk.
250 gr jamur kancing, iris tipis
1 ikat sawi, potong2. rebus dan tiriskan.
minyak goreng utk menumis bumbu

Bumbu halus, tumis hingga harum :
5 siung bawang putih
8 bh bawang merah
5 butir kemiri (*kali ini ga pakai)
1 ruas (1 ibu jari) kunyit
3 cm jahe
3-4 cm lengkuas
1/2 sdt merica bubuk
1 sdm ketumbar bubuk (kali ini ga pakai)

Bumbu tumisan ayam :
1/2 bagian tumisan bumbu halus
3 sendok sayur air kaldu ayam atau secukupnya
3-4 sdm kecap manis atau secukupnya
garam dan gula secukupnya

Bahan kuah :
1/2 bagian tumisan bumbu halus
1250 ml kaldu ayam (air rebusan ayam)
garam secukupnya
sejumput gula

Cara Membuat :
1. Tumis bumbu halus hingga harum, bagi menjadi 2 bagian, separuh dipakai utk bumbu tumisan ayam, separuhnya lagi utk bumbu kuah.

2. Tumisan ayam jamur : Potong kecil2 ayam yg sudah di rebus tadi. Panaskan minyak di wajan, masukkan separuh bagian tumisan bumbu halus. Masukkan jamur. Tuangi air kaldu ayam. Setelah jamur setengah matang, masukkan potongan2 ayam. Tambahkan kecap manis, bila perlu tambahkan merica bubuk, garam dan gula secukupnya.  Koreksi rasanya. Untuk rasa tumisannya ini, sedikit asin dominan manis. Jika bumbu sudah meresap pada ayam, matikan api.

3. Kuah Mie : Didihkan kaldu ayam, masukkan separuh tumisan bumbu halus. Tambahkan gula dan garam secukupnya. Untuk kuah, rasanya dominan asin. Angkat.

4. Penyajian : tuang mie pada mangkuk, tambahkan kuah mie, aduk rata. Tambahkan sawi rebus dan tumisan ayam jamur diatasnya. Sajikan dg saus sambal ^^

1 komentar untuk "Resep Mie Ayam Jamur Spesial"

  1. Wah... menggiurkan banget, nanti saya coba buat deh. Terima kasih atas resepnya.

    Promo XL PRIORITAS

    BalasHapus